• Label

    Copyright © DETIK NUSANTARA NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates


    Peduli Korban Banjir Jembrana, Komunitas Bahagia Bersama Musisi Gilimanuk Gelar Live Musik

    Rabu, 26 Oktober 2022, Oktober 26, 2022 WIB Last Updated 2022-10-26T13:27:45Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini



    Media DNN - Bali | Pasca banjir bandang yang terjadi beberapa hari yang lalu di Jembrana mengakibatkan, jatuhnya korban jiwa dan rusaknya sejumlah Rumah warga masyarakat serta fasilitas umum yang ada di sejumlah Desa se-Kabupaten Jembrana. Dengan adanya peristiwa tersebut dimana Komunitas Bahagia Bersama Musisi Gilimanuk mengelar pentas musik bertempat di Anjungan Betutu Gilimanuk. Rabu, (26/10/22).

    Dalam kegiatan tersebut, dimana sejumlah pemuda dan pemudi Kelurahan Gilimanuk sambil melakukan pementasan musik mereka juga melakukan penggalangan donasi yang rencananya akan disumbangkan ke sejumlah korban banjir bandang yang ada di Dusun Sumbersari, Desa Melaya, Kabupaten Jembrana - Bali.


    Pada saat ditemui awak media detiknusantaranews.com Sdr. Bang Acok selaku penasehat dari Komunitas Bahagia Bersama Musisi Gilimanuk ia mengatakan, dengan semangatnya Anak- anak muda kegiatan ini dilakukan untuk yang terdampak korban banjir kepada saudara kita khususnya di Jembrana," terangnya.

    Lebih lanjut ia menyampaikan, dengan adanya kegiatan ini dan dengan hasil yang didapat niat baik mereka dari musisi Pemuda Gilimanuk harapannya seberapapun dana yang didapatkan dan disumbangkan ke korban banjir yang berhak menerima. selain itu kedepan agar mereka tetap memiliki rasa solidaritas terhadap sesama dalam berbangsa dan bernegara," tandas Bang Acok.

    Ditempat yang sama, Amelia Dewalia
    mewakili penyanyi yang saat itu berada di lokasi ia mengatakan bahwa, kami dengan teman- teman komunitas melakukan kegiatan ini merasa tersentuh terhadap korban banjir yang menimpa saudara kita yang terdampak," ucapnya.

    Dan rencananya kegiatan pementasan musik ini diadakan selama dua hari dari tanggal 26-27 Oktober, Karena keterbatasan waktu disisi lain punya kegiatan rutin untuk penyaluran dana kita lakukan dihari Minggu atau hari Senin," ujarnya.

    Adapun salah satu harapan Amel Dewalia ia berharap semoga apa yang saat  ini kami rintis berjalan dengan lancar, bukan masalah materi Mudah-mudahan apa yang saya lakukan semoga berkembang dan bisa membantu dan memajukan Desa kami sampai ke luar Bali.

    Pada saat disinggung tentang riwayat hidupnya Amelia mengatakan, awal mula terjun di dunia musik intinya semua ini terjadi atas dasar hoby dari kecil sampai sekarang hoby saya nyanyi.

    Lebih lanjut Amel menceritakan tentang pengalaman mulai kuliah dari tahun 2014 - 2018 di Undiksa Singaraja - Bali dengan menyandang Sarjana Pendidikan, karena dengan keadaan ekonomi keluarga kena musibah dan pada akhirnya saya ngamen di Denpasar, di warung - warung ditoko-toko bersama ibu, dan pada saat ini ibu masih ngamen," pungkas Amel. (Komang Nastra).
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini