masukkan script iklan disini
Media DNN - Bitung | Pada tanggal 12 Oktober Tahun 2022. PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Bitung turut memeriahkan Festival Pesona Selat Lembeh (FPSL) tahun 2022 yang digelar Oleh Pemerintah Kota Bitung, Sulawesi Utara, dalam rangka perayaan hari ulang tahun (HUT) yang ke-32.
Festival Pesona Selat Lembeh merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan Pemkot Bitung sebagai salah satu kegiatan bertaraf nasional bahkan internasional, yang dapat memberikan beragam nilai tambah dalam upaya pembangunan kepariwisataan di Kota Bitung.
Wali Kota Bitung, Ir. Maurits Mantiri M.M mengucapkan terima kasih dan menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak, terutama PT Pelabuhan Indonesia yang telah ikut memeriahkan kegiatan tersebut.
“Kami berharap semoga Festival Pesona Selat Lembeh (FPSL) ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun, sehingga dapat menciptakan destinasi pariwisata baru dan menjadi daya tarik tersendiri di dermaga-dermaga wisata Kota Bitung,” kata Maurits dalam sambutannya saat pembukaan FPSL, beberapa waktu lalu.
Dia juga berharap, ke depan semakin banyak pihak yang ikut memeriahkan kegiatan tahunan ini, guna mendukung program Pemerintah demi terciptanya Bitung sebagai Kota Pariwisata dunia dan turut mewujudkan Sulawesi Utara sebagai destinasi wisata unggul Indonesia.
General Manager Pelindo Regional 4 Bitung, Ramdan Kyai Demak menuturkan bahwa kegiatan Festival Pesona Selat Lembeh 2022 memberikan nilai yang cukup positif, baik kepada masyarakat di Kota Bitung, masyarakat di luar Kota Bitung, termasuk para pelaku usaha di salah satu kota di Provinsi Sulawesi Utara tersebut.
“Karena dapat menjadi roda penggerak ekonomi bagi para pelaku usaha, khususnya pelaku usaha pariwisata di Kota Bitung,” ujarnya.
Dalam kegiatan yang mengusung tema “Let’s Explore With Happiness” tersebut, Pelindo Regional 4 Bitung berkesempatan memasarkan langsung kegiatan kepelabuhanan seperti Pelayanan Kapal, Persewaan Alat, serta kegiatan Bongkar Muat dan aneka usaha lainnya.
(HMS/Syarif Umar)