• Label

    Copyright © DETIK NUSANTARA NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates


    Jalin Tali Silahturahmi Yang Erat, Korem 163/Wira Satya Gelar Pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 1617/Jembrana TW I TA. 2023

    Rabu, 15 Maret 2023, Maret 15, 2023 WIB Last Updated 2023-03-15T05:49:43Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    Media DNN - Bali | Korem 163/Wira Satya menggelar Pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 1617/Jembrana TW I TA. 2023 di Wilayah Koramil 1617-01/Negara, Kabupaten Jembrana dengan mengambil tema "Mewujudkan Binter TNI AD yang adaptif melalui pembinaan jaring mitra karib di wilayah guna mengoptimalkan deteksi dini, cegah dini, temu cepat dan lapor cepat bagi Apkowil" acara berlangsung di Aula Koramil 1617-01/Negara, Rabu (15/03/2023). 

    Kegiatan dipimpin langsung oleh Pasi Komsos Korem 163/Wira Satya Mayor Inf I Gusti Made Sweda S.Ag dan hadiri oleh Pasi Ter Kodim 1617/Jembrana Kapten Inf Tri Winarto, Anggota Staf Ter, Babinsa beserta para Mitra Karib di masing masing Wilayah. Kegiatan yang dihadiri oleh seluruh Babinsa jajaran Koramil 1617-01/Negara beserta Mitra Karib serta Komponen Masyarakat bertujuan mempererat tali silaturahmi antara Babinsa dengan Mitra Karib. Dengan mempererat silaturahmi tersebut diharapkan terbangun komunikasi yang baik guna memperlancar proses deteksi dini dan cegah dini dengan sistem lapor cepat. 

    Pasi Ter Kodim 1617/Jembrana Kapten Inf Tri Winarto dalam sambutannya mengatakan melalui kegiatan Pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 1617/Jembrana TW I TA. 2023 ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan Mitra Karib serta dapat bersinergi dengan Babinsa dalam melaksanakan tugas pokok di Wilayah binaan masing masing.  Disamping hal tersebut dengan pembinaan yang baik Mitra Karib akan berdaya guna, terarah dan terukur dalam penyampaian informasi yang diperlukan.

    Selain itu kegiatan pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 1617/Jembrana TW I TA. 2023 yang digelar oleh Koramil 1617-01/Negara bertujuan untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam mencapai tugas pokok sebagai Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil). Babinsa sebagai Ujung tombak Apkowil hendaknya memiliki kemampuan didalam memecahkan setiap permasalahan. 

    "Memiliki kemampuan mengayomi dan mampu berkomunikasi dengan baik dengan wawasan yang luas sehingga senantiasa menjadi panutan dan suri tauladan bagi warga binaannya," Sambungnya

    Sementara itu Pasi Komsos Korem 163/Wira Satya Mayor Inf I Gusti Made Sweda S.Ag mengatakan Babinsa merupakan Ujung tombak TNI AD yang langsung turun ke Masyarakat sehingga apa yang jadi keluhan di Wilayah masing-masing bisa dilaporkan kepada Komando Atas. Babinsa juga turut serta untuk mensukseskan apa yang menjadi program dari Pemerintah Pusat. 

    "Saya minta kepada bapak-bapak agar menyampaikan apa yang jadi kendala di Desa maupun di Kelurahan sehingga cepat bisa teratasi dengan baik," Lanjutnya

    Mayor Inf I Gusti Made Sweda S.Ag juga mengajak kepada seluruh Peserta yang hadir bahwasanya dalam waktu dekat kita akan melaksanakan Hari Raya Nyepi bagi umat Hindu dan bagi Umat Muslim juga melaksanakan Hari puasa pertama kita bersaudara semoga selalu saling menghargai, menghormati dan kondisi Jembrana selalu kondusif.

    "Bali khususNya Kabupaten Jembrana tempat/gerbang  pelintasan keluar dan masuk wilayah Bali Barat, disitulah peran bapak bapak, dapat informasi atau ada yang di curigai di lingkungan bapak bapak, bisa dilaporkan ke para Babinsa wilayah karena Bapak sebagai mitra karib mereka," Pungkas Mayor Sweda. (Pendim Jbr/Red).
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini