• Label

    Copyright © DETIK NUSANTARA NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Jumat Curhat, Kapolres Klungkung didamping Kapolsek Banjarangkan Gelar di Desa Bakas

    Jumat, 12 April 2024, April 12, 2024 WIB Last Updated 2024-04-12T11:00:51Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    Media DNN - Bali | Program Jumat Curhat Kali Ini Polres Klungkung menggelar di Balai Desa Bakas Banjarangkan Bersama dengan Polsek Banjarangkan. Jumat, 12 April 2024 

    Kegiatan di hadiri Langsung Oleh Kapolres Klungkung AKBP Umar, S.I.K.M.H didamping Kapolsek Dawan Akp I Made Sutika bersama dengan PJU Polres Klungkung serta Perbekel Desa Bakas I Wayan Murdana bersama dengan Perwakilan Masyarakat Desa Bakas. 

    Kapolres Klungkung AKBP Umar, S.I.K.M.H 
    Menyampaikan bahwa kegiatan program Jumat Curhat sebagai sarana dari masyarakat menyampaikan masukan, kritik dan saran secara langsung dari masyarakat sehingga Polri mengetahui apa yang menjadi keluhan di masyarakat. 

    Disamping itu juga koordinasi, kolaborasi antara pihak kepolisian, pemimpin warga, dan tokoh masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar itu juga penting sehingga dalam Jumat Curhat merupakan wadah yang sangat baik untuk mendengarkan aspirasi dan keluhan masyarakat, Dengan berdiskusi bersama, kita dapat mencari solusi yang tepat untuk meningkatkan kamtibmas di Desa Bakas. Ungkap AKBP Umar. 

    Perbekel Desa Bakas I Wayan Murdana mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres Klungkung telah melaksanakan kegiatan Jumat curhat di Desa Bakas, sedikit ingin kami melakukan promosi kepada Bapak Kapolres Klungkung bahwa di Desa Bakas ini sedang mengembangkan Desa wisata dimana Desa Kami ini ada tempat menginap, aneka makan tradisional seperti jajan laklak dan masih banyak lainnya. 

    Selanjutnya di lanjutkan sesi curhat, masyarakat diberikan kesempatan untuk berbagi pengalaman, menyampaikan keluhan, dan memberikan saran terkait keamanan di Desa mereka. Beberapa isu yang dibahas antara lain adalah pencegahan tindak kriminal, peningkatan patroli keamanan, dan upaya kolaboratif untuk membangun lingkungan yang lebih aman dan nyaman.

    Kapolsek Banjarangkan Akp I Made Sutika juga memberikan informasi terkait program-program pencegahan yang telah diimplementasikan oleh kepolisian setempat dan mengajak warga untuk aktif berperan serta dalam menjaga kamtibmas.

    Kegiatan Jumat Curhat ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk memperkuat sinergi antara kepolisian, pemimpin warga, dan masyarakat dalam menjaga kamtibmas di Desa Bakas. Paparnya.(Hms/red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini