masukkan script iklan disini
Media DNN - Bali | Di tengah momen Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Kapolres Karangasem, AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., bersama Wakapolres Karangasem Kompol Ruli Agus Susanto, S.H., M.H., dan Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem, melakukan pengecekan situasi terhadap kunjungan wisatawan di Objek Wisata Tirtagangga.(12/04)
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran aktivitas wisatawan di salah satu objek wisata ternama di Kabupaten Karangasem tersebut.
Dalam kunjungannya, Kapolres Karangasem berdialog dengan para wisatawan dan pengelola objek wisata untuk mengetahui situasi dan kondisi di lapangan. Ia juga memberikan arahan kepada personel yang bertugas di objek wisata untuk meningkatkan kewaspadaan dan melakukan patroli secara berkala.
"Kami ingin memastikan bahwa wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Karangasem merasa aman dan nyaman," ujar Kapolres Karangasem.
Berdasarkan hasil pemantauan, Kapolres Karangasem menyatakan bahwa situasi di Objek Wisata Tirtagangga terpantau aman dan kondusif. Arus kunjungan wisatawan terbilang ramai namun terkendali. Petugas gabungan dari Polres Karangasem, TNI, dan Satpol PP terus berjaga di objek wisata untuk memastikan keamanan dan kelancaran aktivitas.
Kapolres Karangasem juga mengimbau kepada para wisatawan untuk selalu mematuhi aturan dan protokol kesehatan yang berlaku. Ia juga meminta kepada para wisatawan untuk menjaga barang bawaan dan tidak membawa barang berharga berlebihan.
"Kami juga mengimbau kepada para wisatawan untuk tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban," imbuh Kapolres Karangasem.(Hms/red)