masukkan script iklan disini
Media DNN - Bali | Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah di Gereja Ekklesia Bandara I Gusti Ngurah Rai yang dilaksanakan oleh umat Kristiani, minggu (14/4/2024).
Tampak terlihat beberapa personil gabungan di areal Gereja Ekklesia Bandara I Gusti Ngurah Rai untuk melaksanakan pengamanan giat ibadah yang langsung di pimpin oleh Perwira Pengawas (pawas) Iptu A.A. Alit Arnaya.
"Ibadah pertama dimulai pukul 06.00 wita untuk sesion pertama, pengamanan sudah tergelar dengan melibatkan personil sebanyak 6 orang,"ujar Pawas atas seijin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP I Ketut Widiarta, S.H., S.I.K., M.Si.
Dijelaskan oleh Agung Arnaya, disamping melaksanakan pengamanan giat ibadah, pihaknya juga memberikan himbauan kamtibmas kepada para jemaat yang akan melaksanakan persembahyangan tersebut.
"Himbauan kamtibmas kita selalu sampaikan untuk menjaga pelaksanaan ibadah dapat berjalan aman dan lancar,"jelasnya.
Pelaksanaan kegiatan ibadah hari ini kata Pawas, masih sama dengan ibadah sebelumnya yaitu akan berlangsung hingga hingga 3 sesi. (Hms24/red)