masukkan script iklan disini
Media DNN - Bali | Wakapolres Karangasem Kompol Ruli Agus Susanto, S.H., M.H. memimpin Apel Siaga di Lapangan Pesat Gatra Polres Karangasem, dalam rangka mengantisipasi Hari Buruh Internasional atau May Day. Apel dihadiri Kabag Ops Kompol I Gusti Made Sudarma Putra, S.Sos., S.H., M.AP, PJU, perwira dan bintara Polres Karangasem yang tersprin.(01/05)
Dalam arahannya, Wakapolres menekankan meski intelijen menyampaikan tidak ada kegiatan terkait May Day di Karangasem, tetap harus waspada dan siaga untuk mengantisipasi hal-hal mendadak agar pengerahan personel bisa lebih cepat.
"Kendati kirka intelijen menyampaikan khususnya di Karangasem tidak ada kegiatan menyangkut May Day, kita tetap siaga untuk mengantisipasi hal-hal mendadak sehingga pengerahan personil bisa lebih cepat," ujar Wakapolres.
Kabag Ops Kompol Sudarma Putra menambahkan, secara teknis pelaksanaan siaga menunggu perkembangan situasi khususnya di wilayah Provinsi Bali. Ia meminta seluruh anggota yang siaga tetap stand by di Mako Polres.
"Untuk Kasat Samapta, coba dibuka kembali Perkap yang mengatur unjuk rasa anarkis sehingga kita siap jika terjadi di wilayah Kabupaten Karangasem," imbuhnya.
Apel siaga ini dilakukan untuk memastikan kesiapan personel Polres Karangasem dalam mengantisipasi dan menangani setiap keadaan yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Karangasem pada peringatan May Day tahun ini.(Hms/red).