masukkan script iklan disini
Media DNN - Jambi | Penyelenggaraan Pesta Rakyat Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 bertajuk "Dari Masyarakat untuk Polri" ini, sukses berikan kejutan bagi Polres Tanjung Jabung Barat jajaran Polda Jambi.
Khususnya kejutan yang diberikan oleh masyarakat baik itu Mahasiswa, Media, Pemerintah Daerah serta unsur terkait lainnya ini ditujukan bagi Polres Tanjung Jabung Barat dan Polsek jajaran.
"Kami merasa terharu di momen Hari Bhayangkara ke-78 mendapat suprise dari masyarakat, Mahasiswa dan Media dengan Pesta Rakyat yang berjalan sukses," ungkap Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Agung Basuki, Sabtu (29/6/24) Malam.
Kapolres yang hadir bersama Waka Polres Kompol Jan Manto Hasiholan dan jajaran berbaur ditengah ramainya masyarakat mengaku tersanjung atas kegiatan dari masyarakat untuk Polri ini.
"Momen Hari Hari Bhayangkara ke-78 ini, Kami merasa terharu tersanjung dengan surprise ini yang sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat melalui sektor UMKM," sebut Kapolres.
'Tadi secara langsung kita bersama Pak Sekda, Pak Dandim, Ketua DPRD dan unsur Forkopimda melihat banyak UMKM terlibat dalam Pesta Rakyat ini yang menggairahkan kembali perekonomian pasca pandemi," imbuhnya. ( red )