• Label

    Copyright © DETIK NUSANTARA NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Korem 132/Tdl Bersama Masyarakat Melaksanakan Sholat Jumat dan Berbagi Berkah

    Jumat, 09 Agustus 2024, Agustus 09, 2024 WIB Last Updated 2024-08-09T10:13:19Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini




    Media DNN - Palu | Prajurit Korem 132/Tadulako melaksanakan kegiatan Sholat Jumat berjamaah dan berbagi berkah bersama masyarakat sekitar di Masjid Al-Aqsha Korem 132/Tdl, kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota Korem serta masyarakat sekitar Kota Palu, Jumat (09/08/2024).

    Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dan penuh antusias dari seluruh anggota Korem serta warga sekitar, yang turut serta dalam ibadah dengan semangat dan kebersamaan.

    Dalam khutbah yang disampaikan oleh Ustad Abdul Somat, jamaah diingatkan akan pentingnya menjaga konsistensi dalam beribadah kepada Allah subhanahu wa ta'ala. Ustad Abdul Somat menekankan bahwa setiap makhluk yang diciptakan oleh Allah memiliki tujuan mulia, yaitu untuk beribadah dan mendekatkan diri kepada-Nya.


    "Allah subhanahu wa ta'ala menciptakan kita dengan tujuan yang mulia yaitu untuk beribadah kepada-Nya. Maka, marilah kita senantiasa istiqomah, konsisten dalam menjalankan ajaran agama Allah. Hanya dengan itu kita bisa meraih keberkahan dan ridho-Nya", ujar Ustad Abdul Somat dalam khutbahnya.

    Khutbah tersebut tidak hanya menjadi pengingat penting bagi jamaah, tetapi juga menjadi motivasi spiritual yang kuat. Ustad Abdul Somat menegaskan bahwa meskipun istiqomah dalam beribadah bukanlah hal yang mudah, namun jalan ini penuh dengan berkah dan rahmat. "Kita semua tentu menginginkan hidup yang penuh keberkahan, dan itu hanya bisa dicapai jika kita konsisten dalam menjalankan ajaran agama Allah. Semoga Allah memberikan kita kekuatan untuk terus istiqomah dalam beribadah", tambahnya.

    Kegiatan ini diakhiri dengan doa yang tulus dari Ustad Abdul Somat, yang memohon agar seluruh jamaah selalu diberikan kekuatan dan hidayah untuk tetap teguh di jalan Allah. "Amin, amin ya robbal alamin. Semoga kita semua termasuk dalam golongan orang-orang yang istiqomah dan senantiasa dalam lindungan-Nya", tutup Ustad Abdul Somat.

    Setelah sholat Jumat, para prajurit Korem 132/Tdl dan masyarakat sekitar melanjutkan dengan kegiatan berbagi berkah makan bersama. (Penrem 132/Red).
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini