• Label

    Copyright © DETIK NUSANTARA NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Pendataan dan Penertiban Penduduk Non Permanen di Pertanahan Lestari Jimbaran

    Rabu, 19 Maret 2025, Maret 19, 2025 WIB Last Updated 2025-03-19T05:59:09Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    Media DNN – Bali | Kepolisian Sektor (Polsek) Kuta Selatan melaksanakan kegiatan pendataan dan penertiban terhadap penduduk non permanen di wilayah hukumnya pada Selasa (18/3). 

    Kegiatan ini berlangsung dari pukul 16.00 hingga 17.00 WITA dengan lokasi utama di Jalan Petanahan Lestari Jimbaran, termasuk area proyek villa yang dikelola oleh mandor Umar Faruq.

    Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Petugas juga memberikan imbauan Kamtibmas secara humanis kepada para pekerja agar turut serta menjaga keamanan, ketertiban, serta kebersihan lingkungan sekitar.

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Jimbaran, Aiptu I Nengah Bagiarta, S.H., memimpin langsung kegiatan ini. Kapolsek Kuta Selatan, AKP I Komang Agus Dharmayana W, S.IK., M.Si., menyampaikan bahwa pendataan dan penertiban penduduk non permanen merupakan bagian dari upaya preventif untuk menjaga kondusivitas wilayah.


    "Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di lingkungan Kuta Selatan. Kami mengimbau seluruh warga, termasuk para pendatang, untuk selalu mengikuti aturan yang berlaku dan turut menjaga ketertiban serta kebersihan lingkungan," ujar AKP I Komang Agus Dharmayana.

    Polsek Kuta Selatan menegaskan bahwa kegiatan serupa akan terus dilakukan guna memastikan keamanan wilayah serta meminimalisir potensi gangguan ketertiban masyarakat. Dengan adanya upaya ini, diharapkan seluruh penduduk, baik tetap maupun non permanen, dapat berpartisipasi aktif dalam menciptakan lingkungan yang kondusif dan nyaman bagi seluruh warga.(Hms/red).
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini